Google Mail yang sering juga disebut Gmail adalah layanan email gratis yang disediakan oleh google yang telah banyak digunakan para pengguna Internet seluruh dunia. Dalam membuat akun Gmail cukup mudah dan keuntungan yang akan di dapat dari membuat akun Gmail cukup banyak antara lain adalah: "klik"
* Anda bisa membuat Blog di www.blogger.com.
* Anda bisa chatting dengan menggunakan Google Talk.
* Anda bisa medapatkan uang dengan memasang Google Adsense di Website dan Blog.
* Anda bisa memasang iklan di Google Adwords.
* Anda pun bisa menggunakan jejaring social dari Google yang di beri nama Google Buzz.
* Dan masih banyak yang lainnya, mungkin di kesempatan lain saya akan mencoba menjelaskannya.
Untuk membuat akun Gmail langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Kunjungi http://www.gmail.com dan tampilannya seperti ini.
2. Klik Buat Akun dibawah kotak Google Akun.
3. Kemudian isi form-form berikut di bawah ini
* Masukan nama depan anda
* Masukan nama belakang anda
* Masukan alamat email yang anda inginkan
* Masukan password atau kata sandi yang anda inginkan
* Tandai ingat saya di komputer ini
* Tandai aktifkan riwayat web
* Pilih pertanyaan
* Isikan jawaban pertanyaan yang telah anda buat
* Kotak isian email sekunder (Isi dengan alamat email yang lain, kalau anda punya, kalau ga ada kosongkan saja)
* Isikan lokasi atau negara anda
* Verfikasi kata dengan mengetik ulang tulisan atau gambar yang ada
* Terakhir klik button Saya menerima. Buat akun saya
Tampilannya seperti ini
4. Klik tunjukan akun saya
5. Kemudian Klik di sebelah button Mantap! Lihat Buzz Yuk yaitu Klik masukan ke kotak masuk, saya akan mencoba Buzz nanti,
Dan selesai untuk pembuatan Akun Gmail.
Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat bagi anda.
Related Post:
Widget by [ Iptek-4u ]
0 comments:
Post a Comment